Tips menjaga kesehatan tubuh

17:26
Kesehatan sangat penting untuk dijaga. Banyak kalangan tidak menjaga kesehatan tubuh agar tetap prima. Di bawah ini adalah tips sehat menjaga kesehatan tubuh dari dietsehat-mudah


Tips menjaga kesehatan tubuh

Tips menjaga kesehatan tubuh

Maka dari itu menjaga kesehatan adalah hal yang sangat penting. Nah bagaimana kah cara menjaga kesehatan dengan meningkatkan daya tahan tubuh agar sehat ? Simak beberapa tips dibawah ini.

1. Luangkan waktu untuk istirahat yang cukup adalah salah satu faktor dalam menjaga daya tahan tubuh. Di dalam tubuh yang sehat terdapat pikiran yang tenang dan sehat juga. Lalu usahakanlah untuk memikirkan sesuatu dengan pandangan positif kepada semua masalah yang terjadi pada diri anda.

2. Terapkan hidup sehat dengan melakukan aktifitas olahraga setiap hari dipagi hari. Ini mempunyai maksud dalam mempertahankan kondisi badan supaya sehat dan bugar. Sering-sering pastikan makanan yang anda makan telah bersih/higienis ataupun telah dicuci atau juga di masak kematangan yang tepat.

3. Jangan makan dengan cara berlebih-lebihan. Kegemukan akan menghampiri anda, itu akan meningkatkan resiko terdampak penyakit yang berhubungan dengan kegemukan.

4. Makan makanan yang memiliki serat setiap hari. Contoh makanan atau buah-buahan yang berserat ialah apel, wortel dan juga kacang-kacangan. Manfaat dari makanan berserat ini ialah menjaga daya tahan tubuh anda dari berbagai serangan bakteri.

5. Cukupkan kebutuhan tubuh anda terhadap vitamin D. Sebab vitamin D memiliki manfaat dalam menstimulus sel imun dalam menghadang berbagai virus maupun bakteri. Ini dapat anda dapatkan dari Sinar Matahari, telur, hati juga ikan.

Tips kesehatan tubuh selanjutnya...


Berolahraga Secara Teratur

Banyak sekali manfaat yang kita dapatkan bila kita berolahraga secara rutin dan teratur salah satunya adalah Daya Tahan Tubuh tetap terjaga. Selain itu, dengan rajin berolahraga kita sekaligus melatih gerak motorik kita.

Berolahraga ringan seperti Joging, Push Up, ataupun Scot Jump secara benar dapat membuat gerak reflex semakin baik. Olahraga ringan seperti ini tidak perlu memakan waktu yang lama dan dapat dilakukan di halaman rumah, cukup lakukan 10 – 15 menit sehari di pagi hari (sebelum mandi pagi).

Selain menjaga Daya Tahan Tubuh, berolahraga dipagi hari dapat membantu Anda lebih siap untuk menghadapi tantangan pekerjaan yang semakin hari semakin dinamis. Belum lagi ketika kondisi perjalanan yang macet, tentu diperlukan kesiapan fisik maupun mental untuk menghadapinya setiap hari.

Konsumsi Makanan yang Mengandung Gizi Seimbang

Makanan yang mengandung Gizi seimbang berfungsi untuk menjaga asupan zat-zat yang diperlukan tubuh seperti Protein, Karbohidrat, Serat, Lemak dan lainnya. Makanan yang banyak mengandung lemak seperti daging, dapat memicu meningkatnya kolesterol dalam darah, yang dapat memicu serangan jantung.

Mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung serat seperti Buah dan Sayuran akan lebih baik untuk menjaga metabolisme di dalam tubuh Anda. Selain itu, makanan yang Anda konsumsi jangan terlalu banyak mengandung karbohidrat, karena karbohidrat akan diubah menjadi glukosa (zat gula) di dalam tubuh, apabila berlebihan akan memicu terjadinya diabetes.

Makanlah makanan yang sesuai dengan kebutuhan tubuh Anda dan jangan sampai berlebihan, agar tidak memicu kelebihan berat badan yang akhirnya dapat memicu berbagai macam penyakit.

tips menjaga kesehatan

Istirahat Yang Cukup Dimalam Hari

Beristirahat yang teratur dan cukup sangat diperlukan oleh tubuh kita terutama dimalam hari. Tidurlah setidaknya 6 – 8 jam dimalam hari, dan perhatikan kualitas tidur Anda juga ya.

Hindari Stress

Terlalu banyak pikiran dapat membuat kita stress, sehingga menyita energi yang banyak didalam tubuh kita, akibatnya kepala jadi mudah pusing. Untuk itu, hindarilah stres agar hidup Anda semakin menarik untuk di jalani. Stress dapat menyerang siapa saja tanpa memandang usia, untuk itu kendalikanlah da kontrolah emosi Anda.

Banyak Minum Putih

Banyak minum air putih membantu metabolisme didalam tubuh kita. Untuk standartnya minumlah air putih minimal 1,5 liter sehari. 

Itulah 5 Cara untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Tetap Prima.

Demikian sharing kali ini, semoga Anda tetap Sehat dan kondisi tubuh tetap prima meskipun dimusim hujan.

Sekian artikel tentang Tips menjaga kesehatan tubuh baca juga artikel tentang tips sehat disini

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔